PANDUAN MENUJU SEKOLAH ADIWIYATA TINGKAT NASIONAL 2017
Panduan Menuju Sekolah AdiwiyataNasional 2017 >> Pengertian dari pada Adiwiyata adalah sebagai berikut : Kata ADIWIYATA berasal dari 2 (dua) yaitu kata “ADI” dan “WIYATA”. "Adi" memiliki arti yaitu besar, agung, baik, ideal dan sempurna, sedangkan wiyata memiliki arti tempat dimana seorang mendapat ilmu pengetahuan, norma dan etika dalam berkehidupan sosial. Jadi secara keseluruhan ADIWIYATA mempunyai pengertian yaitu tempat yang baik dan ideal dimana dapat diperoleh secara ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup kita menuju kepada cita-cita pembangunan berkelanjutan.
Program Adiwiyata adalah salah satu program Kementrian Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Dalam program ini diharapakan setiap warga sekolah ikut terlibat dalam kegiatan sekolah menuju lingkungan yang sehat serta menghindari dampak lingkungan yang negatif.
Adapun tujuan Sekolah Adiwiyata adalah :
- Menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembeljaran dan penyadaran warga sekolah, sehingga dikemudian hari warga sekolah tersebut dapat turut bertanggungjawab dalam upaya penyelamatan lingkungan bagi sekolah dasar dan menengah di Indonesia.
- Mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.
Program Adiwiyata haruslah berdasarkan pada norma kebersamaan, keterbukaa, kejujuran, keadilan dan kelestarian fungsi lingkungan hidup dan sumber daya alam yang ada.
Baiklah pada kesempatan ini kami sajikan postingan yang berjudul Panduan Menuju Sekolah Adiwiyata Nasional 2017, yang kami kemas dalam sebuah panduan untuk dapat dipedomani dan menjadikan acuan bagi sekolah-sekolah yang ingin meraih gelar sebagai sekolah adiwiyata tingkat nasional 2017, sehingga mampu mengaplikasikan nya dalam bentuk tindakan nyata disekolah.
Untuk memiliki buku panduannya silahkan diunduh dengan mendownload file-nya dalam bentuk format Microsoft Word. [ Klik disini ]
Demikian yang kami sampaikan Panduan Menuju Sekolah Adiwiyata Nasional 2017, semoga bermanfaat bagi kita semua.
Posting Komentar